Layanan Online Sari Asih Rapid Test, SWAB, Konsultasi Online
Layanan Online Sari Asih Rapid Test, SWAB, Konsultasi Online

Cegah Stunting Pada Anak Dengan Tips ABCDE

13 Mar, 2023

SARIASIH.com  - Keterlambatan pertumbuhan atau sunting masih sering terjadi pada anak-anak tak hanya di Indonesia, tapi juga dunia. Mereka bertubuh lebih pendek dari anak normal di usia yang sama. Akibatnya, perkembangan kognitif anak bisa terganggu.

Dokter Spesialis Anak Rumah Sakit Sari Asih Ciputat , Kota Tangerang Selatan, dr. Yanti Susanti, SpA(K) , menyebutkan stunting pada anak bisa diakibatkan asupan gizi yang kurang memadai saat ibu hamil dan bayi pasca kelahiran hingga balita.

Upaya pencegahan perlu dilakukan agar anak dapat tumbuh berkembang sesuai harapan orang tua, salah satunya dengan prilaku hidup sehat dan bersih, rutin melakukan pemeriksaan kehamilan ke fasilitas kesehatan.

Pemeriksaan rutin kehamilan pada fasilitas kesehatan penting dilakukan agar segala potensi penyakit hingga keadaan ibu dan calon bayi dapat dipantau serta segera mendapat penanganan lebih cepat untuk menghindari kondisi yang lebih sulit saat bayi lahir.

Stunting di Indonesia saat ini telah mengalami penurunan hingga 21,6% pada tahun 2022 lalu. Hal ini mengindikasikan telah terserapnya pengetahuan tentang pentingnya asupan gizi pada ibu hamil. Pencegahan tetap harus dilakukan agar kasus stunting di masing-masing wilayah Indonesia semakin rendah.

Berikut beberapa tips untuk meminimalisir kemungkinan stunting pada anak dengan ABCDE :

A. Aktif minum Tablet Tambah Darah (TTD)
- 1 tablet seminggu sekali bagi remaja putri
- 1 tablet setiap hari bagi ibu hamil
B. Bumil periksa kehamilan secara teratur
- Minimal 6 kali, 2 kali oleh dokter menggunakan USG
C. Cukupi protein hewani
- Konsumsi protein hewani setiap hari untuk bayi di atas 6 bulan
D. Datangi Posyandu setiap bulan
- lakukan pembinaan pertumbuhan dan perkembangan dengan timbang dan ukur serta latihan balita di posyandu setiap bulan
E. Ekslusif ASI selama 6 bulan
- Dilanjutkan hingga 2 tahun

Bagikan :

Jadwal Poliklinik
dr. TB Ferdi Fadillah , SpA
dr. TB Ferdi Fadillah , SpA
Anak
dr. Hermansyah Irwan , SpA
dr. Hermansyah Irwan , SpA
Anak
dr. Ajeng Probowati , SpA
dr. Ajeng Probowati , SpA
Anak
dr. Dinar Handayani Asri Hariadi, , SpA
dr. Dinar Handayani Asri Hariadi, , SpA
Anak
Layanan Online
Layanan Online
Konsultasikan Dengan Dokter
Coming Soon
Ok