Layanan Online Sari Asih Rapid Test, SWAB, Konsultasi Online
Layanan Online Sari Asih Rapid Test, SWAB, Konsultasi Online

Bahaya Anemia Pada Anak dan Dewasa

10 Nov, 2023

SARIASIH.com - Anemia merupakan kondisi medis yang terjadi ketika jumlah sel darah merah dalam tubuh lebih rendah dari jumlah normal. Sel darah merah adalah sel darah yang bertanggung jawab untuk mengirimkan oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh.

Ketika sel darah merah dalam tubuh sedikit dan mengalami gangguan, maka tubuh tidak dapat menerima oksigen dengan cukup. Anemia bisa terjada pada orang dewasa dan anak-anak yang tidak segera diantisipasi dapat berdampak serius.

Dokter RS Sari Asih Cipondoh, Kota Tangerang, dr. Sibro  Milsi  Sadani, menyebutkan beberapa kemungkinan penyebab anemia meliputi:

  • Konsumsi obat-obatan tertentu.
  • Adanya eliminasi yang terjadi lebih awal dari biasanya pada sel darah merah akibat masalah kekebalan tubuh.
  • Memiliki riwayat penyakit kronis, seperti kanker, ginjal, rheumatoid arthritis, atau kolitis ulserativa.
  • Terjadi bentuk abnormal sel darah merah, seperti thalasemia atau bentuk sel sabit yang bersifat turunan.
  • Sedang hamil.
  • Memiliki masalah kesehatan dengan sumsum tulang, seperti limfoma, leukemia, myelodysplasia, dan multiple myeloma. 

Dokter Sibro Milsi Sadani mejelaskan sejumlah dampak yang siginifikan akibat kekurangan anemia baik pada anak-anak maupun orang dewasa.

Bahaya pada anak-anak :

  • Gangguan Pertumbuhan dan Perkembangan: Anemia dapat menghambat pertumbuhan dan perkembangan fisik dan kognitif pada anak-anak.
  • Penurunan Kinerja Kognitif: Anak-anak dengan anemia mungkin mengalami penurunan konsentrasi, daya ingat, dan kemampuan belajar.
  • Sistem Kekebalan Tubuh yang Lemah: Anemia dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh anak, membuatnya lebih rentan terhadap infeksi.
  • Kurang Energi dan Kelelahan: Anak-anak yang mengalami anemia mungkin merasa lelah dan kekurangan energi, yang dapat mempengaruhi partisipasi mereka dalam kegiatan sehari-hari. 

Bahaya pada orang dewasa:

  • Kelelahan dan Lemah: Anemia pada dewasa dapat menyebabkan kelelahan, kelemahan, dan kurangnya energi.
  • Gangguan Fungsi Kognitif: Dewasa dengan anemia dapat mengalami gangguan kognitif seperti kesulitan berkonsentrasi dan masalah memori.
  • Masalah Kardiovaskular: Anemia dapat meningkatkan risiko masalah kardiovaskular, karena jantung harus bekerja lebih keras untuk mengompensasi kurangnya oksigen dalam darah.
  • Komplikasi pada Kehamilan: Pada wanita hamil, anemia dapat meningkatkan risiko komplikasi kehamilan, seperti kelahiran prematur atau bayi dengan berat badan rendah.
  • Penurunan Produktivitas Kerja: Anemia dapat menghambat produktivitas kerja karena kelelahan dan penurunan kinerja kognitif.
Bagikan :

Jadwal Poliklinik
Dr. Sesaria Rizky Kumalasari , SpM
Dr. Sesaria Rizky Kumalasari , SpM
Mata
dr. Laras Budiyani , SpPD
dr. Laras Budiyani , SpPD
Penyakit Dalam
dr. Beatrix Siregar , M.Ked (Ped), SpA
dr. Beatrix Siregar , M.Ked (Ped), SpA
Anak
dr. Harum Johan , SpBS
Bedah Saraf
dr. Suryadi Firmansjah , Sp. JP
dr. Suryadi Firmansjah , Sp. JP
Jantung
Layanan Online
Layanan Online
Konsultasikan Dengan Dokter
Coming Soon
Ok