Layanan Online Sari Asih Rapid Test, SWAB, Konsultasi Online
Layanan Online Sari Asih Rapid Test, SWAB, Konsultasi Online

Lahiran Di Rumah Sakit Sari Asih Serang Langsung Dapat Akta Kelahiran Dan KIA

20 Jan, 2022

SAR IASIH.com - Memiliki buah hati menjadi sebuah kebahagiaan bagi para orang tua, terlebih buah hati tersebut memang sudah ditunggu-tunggu kehadirannya.

Namun kebahagiaan tersebut terkadang terkendala oleh administrasi kependudukan. Penambahan anggota keluarga wajib dicatat dalam Kartu Keluarga yang pengurusannya membutuhkan proses dan waktu yang tidak sebentar.

Kegelisahan para orang tua tersebut ternyata dirasakan oleh pihak manajemen Rumah Sakit Sari Asih Serang . Manajemen Rumah Sakit Sari Asih Serang kemudian melakukan langkah cepat dengan menggandeng Disdukcapil Kota Serang sebagai upaya membantu ibu yang melahirkan mengurus dokumen kependudukan si buah hati.

Dan sejak saat ini, warga Kota Serang yang melahirkan di Rumah Sakit Sari Asih Serang langsung mendapatkan dokumen kependudukan baru dan akta kelahiran. Proses ini hanya berlangsung selama dua hari sejak para ibu melahirkan.

“Warga Kota Serang yang melahirkan di Rumah Sakit Sari Asih Serang segera membawan dokumen kependudukan (Kartu Keluarga) baru, KIA (Kartu Identitas Anak) serta Akta Kelahiran hanya 2x24 jam tanpa ribet, karena akan dibantu pengurusannya oleh pihak RS untuk pembuatan dokumen kependudukan tersebut, ujar Manajer Humas Rumah Sakit Sari Asih Serang, Agus Ramdhani SE, MM.

Menurut Agus Ramdhani SE, MM masyarakat Kota Serang yang bersalin di Rumah Sakit Sari Asih tidak perlu lagi repot-repot mengurus dokumen kependudukan karena akan dibantu oleh pihak rumah sakit untuk pengurusannya.

“Pasien hanya dimintai kehilangan Kartu Keluarga yg asli, fotokopi KTP suami dan istri, dan fotokopi buku nikah yang diserahkan kepada pihak rumah sakit. Dan ini tanpa dikenakan biaya tambahan pengurusan dokumen,” jelasnya.

Inisiatif yang dilakukan Rumah Sakit Sari Asih Serang merupakan komitmen untuk meningkatkan kepuasan para pasien yang datang. Pemanfaatan data Disdukcapil Kota Serang dalam pembuatan dokumen kependudukan baru bagi pasien yang bersalin di RS Sari Asih Serang diharapkan turut mengurangi beban pasien.

“Para ibu akan tetap fokus menatap bahagia atas kehadiran keluarga baru mereka. Untuk administrasi kependudukan biar kami yang urus,” tegas Agus Ramdhani SE, MM.

Keterangan foto: Pemberian dokumen kependudukan secara simbolis kepada keluarga pasien warga Kota Serang yang bersalin di RS Sari Asih Serang di halaman Kantor Disdukcapil Kota Serang. Diberikan langsung oleh walikota Serang H Syafrudin S.Sos MSi, Senin (10/01/22) bertemu dengan jajaran Disdukcapil Kota Serang, Direktur Rumah Sakit Sari Asih Serang dr Yahmin Setiawan Mars, beserta jajarannya.

Bagikan :

Jadwal Poliklinik
dr. Rahendra Pratama , SpOT
dr. Rahendra Pratama , SpOT
Ortopedi
dr. Sotya Prasari, M.Sc, Sp.KK
dr. Sotya Prasari, M.Sc, Sp.KK
Kulit & Kelamin
drg. Siti Uliyah
Gigi
dr. Eny Waeningsih , Sp.S ,M.Kes
dr. Eny Waeningsih , Sp.S ,M.Kes
Saraf
dr. Diah Shinta Kartikasari , SpDV
dr. Diah Shinta Kartikasari , SpDV
Kulit & Kelamin
Layanan Online
Layanan Online
Konsultasikan Dengan Dokter
Coming Soon
Ok