Layanan Online Sari Asih Rapid Test, SWAB, Konsultasi Online
Layanan Online Sari Asih Rapid Test, SWAB, Konsultasi Online

Kapolres Metro Tangerang Kota Jum’at Keliling di Masjid Sari Asih Karawaci

21 Aug, 2023

SARIASIH.com – Jum’at (18/08/2023) menjadi hari yang berbeda di Masjid Sari Asih Karawaci yang terletak di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang.

Pasalnya, usai sholat Jum’at, Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, memberikan sambutan dan arahannya kepada jamaah masjid.

Setelah memperkenalkan diri, pada sambutannya, Kapolres menyampaikan pentingnya dukungan dan partisipasi masyarakat dalam menjaga situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota.

Pada kesempatan ini, Kapolres mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas di lingkungan masing-masing.

Ia juga memberikan informasi kontak, yakni nomor Whats App 082211110110 atau call center 110, yang bisa dihubungi oleh masyarakat jika menghadapi permasalahan yang memerlukan penyelesaian baik dan bijaksana.

Kegiatan tersebut merupakan Jum’at keliling yang dilaksanakan merupakan bagian dari program Polda Metro Jaya, yang bertujuan untuk mendengarkan, mencatat, dan membantu masyarakat dalam menyelesaikan permasalahan yang terjadi di sekitar mereka.

Kapolres mengingatkan bahwa kerjasama antara polisi dan masyarakat sangat penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah tersebut.

Dalam konteks berbagai kasus kejahatan seperti tawuran remaja, penyalahgunaan narkoba, dan konsumsi minuman keras (miras), Kapolres menekankan perlunya peran orang tua dalam mengawasi aktivitas anak-anak mereka.

Dia mengingatkan agar orang tua mengawasi akun media sosial anak-anak mereka, karena sering kali konflik dimulai melalui janjian di platform tersebut.

Kapolres juga mengajak seluruh lapisan masyarakat, termasuk tokoh agama, tokoh masyarakat, serta pengurus RT dan RW, untuk turut serta dalam menjaga Kamtibmas.

Terutama dalam tahun politik seperti saat ini, di mana konflik antar pendukung calon dapat memunculkan ketegangan. Oleh karena itu, persatuan dan kesatuan bangsa harus dijaga dengan baik.

Kapolres menjelaskan bahwa program Jumat keliling adalah bentuk konkret dari kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat.

Di akhir pertemuan, Kapolres bersama Kapolsek Karawaci Kompol Taufan Setia Prawira dan para pejabat utama (PJU) Polres Metro Tangerang Kota dan Polda Metro Jaya memberikan bantuan berupa Al-Quran kepada Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Sari Asih.

 

Foto : dok. polrestrokotatangerang 

 

Bagikan :

Jadwal Poliklinik
drg. Nizanetta Rosmaya Mahadewi
drg. Nizanetta Rosmaya Mahadewi
Gigi
dr. Nanda Ladita , SpJP
dr. Nanda Ladita , SpJP
Jantung
Dr. Inayah , SpGK
Dr. Inayah , SpGK
Gizi
dr. Hermansyah Irwan , SpA
dr. Hermansyah Irwan , SpA
Anak
Dr. Prawitasari Eviarini , SpPD
Dr. Prawitasari Eviarini , SpPD
Penyakit Dalam
Layanan Online
Layanan Online
Konsultasikan Dengan Dokter
Coming Soon
Ok